Daftar Film-film 'Remake' yang Akan Tayang di Tahun 2019

Mr. Stark jadwal film
Meskipun film reboot /remake biasanya tidak semuanya berhasil, tetapi masih ada kok beberapa film yang justru malah menjadi lebih bagus dari versi originalnya.

Pada tahun ini film-film yang dikemas ulang atau dikenal dengan istilah reboot/remake, terbilang cukup banyak dibanding tahun-sebelumnya. Apakah Hollywood sekarang telah kehabisan ide, masih menjadi misteri.

Namun jika kamu tertarik atau sekedar penasaran tentang film reboot/remake yang dirilis pada tahun 2019, inilah daftar film remake dan reboot yang akan rilis dalam 12 bulan kedepan:

The Hustle (2019)

Release Date: 10 May 2019 (USA)

Sebuah remake dari film komedi tahun 1988, "Dirty Rotten Scoundrels", dimana untuk versi terbaru ini, Rebel Wilson dan Anne Hathaway akan berperan sebagai pemeran utama. Saat ini belum ada informasi plot untuk film remake ini.

What Men Want (2019)

Release Date: 8 February 2019 (USA)

Pada tahun 2000, Mel Gibson memiliki kemampuan untuk membaca pikiran wanita dalam film "What Women Want". Untuk versi remake ini, Taraji P. Henson yang akan mempunyai kemampuan untuk membaca pikiran pria.

The Upside

Release Date: 11 January 2019 (USA)

"The Upside" merupakan remake ketiga dari film Prancis "The Intouchables", versi ini dibintangi oleh Bryan Cranston sebagai Phillip Lacasse (seorang pria kaya lumpuh), dan Kevin Hart sebagai Dell Scott (pria pengangguran mantan narapidana yang dipekerjakan untuk merawat Phillip).

Grudge (2019)

Release Date: 21 June 2019 (USA)

Film ini telah beberapakali mengalami remake/reboot. Pertama, versi film serial Ju-On dari Jepang yang tayang tahun 1998. Kemudian versi remake Amerika, berjudul The Grudge tahun 2004 dan mengikuti dua sekuel selanjutnya. 10 tahun setelah The Grudge 3, Grudge kembali dengan hantu dan mitologi baru. Dimana sebuah rumah berhantu yang dikutuk dan bagi siapa yang memasukinya akan mati mengenaskan.

Charlie's Angels (2019)

Release Date: 1 November 2019 (USA)

Reboot Charlie's Angels yang baru ini sekali lagi akan mengikuti kisah trio wanita yang memerangi kejahatan dan diberi tugas oleh seorang Charlie yang misterius. Kali ini, protagonis diperankan oleh Kristen Stewart, Naomi Scott dan Ella Balinska.

The Addams Family (2019)

Release Date: 18 October 2019 (USA)

Terakhir kali film Addams Family muncul ke layar lebar pada tahun 1993. Untuk versi yang sekarang akan diperankan (pengisi suara) oleh Oscar Isaac sebagai Gomez, Charlize Theron sebagai Morticia, Finn Wolfhard sebagai Puglsey, Nick Kroll sebagai Paman Fester, Bette Midler sebagai Grandmama dan Allison Janney sebagai Margaux Needler.

Dumbo (2019)

Release Date: 29 March 2019 (USA)

Dumbo pertama kali ditayangkan dalam film pendek pada tahun 1941. Untuk Versi Dumbo sekarang akan dibintangi oleh Colin Farrell sebagai Holt Farrier (seorang veteran Perang Dunia I yang disewa untuk merawat bayi gajah), Danny DeVito sebagai Max Medici (pemimpin sirkus dan pemilik sirkus tempat Dumbo tinggal) dan Michael Keaton sebagai V.A. Vandemere (seorang pengusaha kejam yang ingin mengeksploitasi kemampuan luar biasa Dumbo yang bisa terbang).

Call of the Wild (2019)

Release Date: 25 December 2019 (USA)

Jack London banyak menulis cerita hebat selama hidupnya, dan yang paling terkenal adalah novel "Call of the Wild", berkisah tentang Buck yang dicuri dan dijual sebagai anjing pengangkut kereta luncur. Call of the Wild telah 4 kali diadaptasi ke dalam film, dan yang kelima adalah versi live action/CGI yang dibintangi Harrison Ford, Karen Gillan, Terry Notary dan Dan Stevens.

Child's Play (2019)

Release Date: 21 June 2019 (USA)

Film Child's Play yang terbaru akan dibintangi oleh Aubrey Plaza sebagai seorang ibu yang memberikan boneka kepada putranya, yang mana boneka ini memiliki kecenderungan untuk membunuh orang. Berbeda dengan film Child's Play sebelumnya, Brad Dourif tidak akan mengisi suara boneka pembunuh ini, sehingga akan terasa lebih berbeda dan terpisah dari versi originalnya.

Hellboy (2019)

Release Date: 12 April 2019 (USA)

Meskipun "Hellboy III" tidak produksi lagi, tetapi versi baru Monster Merah ini akan segera menghiasi layar lebar pada tahun ini. Film remake "Hellboy" ini rumornya akan lebih gelap dan lebih bernuansa horor dibandingkan dengan versi garapan Guillermo del Toro.

Aladdin (2019)

Release Date: 24 May 2019 (USA)

Remake live action film "Aladdin" kisahnya lebih melekat dengan kisah asli versi animasi di tahun 1992. Film ini akan diperankan oleh Mena Massoud, Naomi Scott dan Will Smith.

Pet Sematary (2019)

Release Date: 5 April 2019 (USA)

Pet Sematary adalah salah satu novel Stephen King yang paling terkenal, dan adaptasi pertama rilis pada 1989. Pet Sematary versi terbaru ini akan mengikuti kisah aslinya, dimana seorang dokter dan keluarganya pindah ke suatu tempat dan menemukan kuburan hewan peliharaan di tanah pemakaman kuno yang mampu membangkitkan orang mati.

The Lion King (2019)

Release Date: 19 July 2019 (USA)

Setelah melihat hasil remake "The Jungle Book" yang dilakukan oleh Jon Favreau, Disney kembali menugaskan sutradara ini untuk menangani film "The Lion King" versi all-CGI. Seperti halnya Aladdin, Lion King versi ini mengikuti kisah original film animasinya, meskipun akan ada beberapa elemen baru ditambahkan.

Post Rekomendasi

Top 10 Film Terbaru Maret 2025

LIKE UNTUK INFO TERBARU

ADVERTISING